Rektor dan Wakil Rektor II IAIN Ponorogo ikuti Focus Group Discussion di kota Pekalongan

Selama empat hari Rektor dan Wakil Rektor II IAIN Ponorogo mengikuti kegiatan Focus Group Discussion (FGD) Forum Wakil Rektor/Ketua II PTKIN Se-Indonesia di Ballroom Hotel Santika Kota Pekalongan. Acara FGD dirangkai dengan kegiatan evaluasi triwulan III pelaksanaan proyek SBSN Single Year Contract (SYC) dan Multi Years Contract (MYC) tahun anggaran 2021.

Selain dihadiri oleh Wakil Rektor/Ketua II PTKIN Se-Indonesia, acara juga dihadiri oleh beberapa Rektor PTKIN dan kelompok kerja SBSN. Turut hadir dalam kegiatan FGD ini Direktur Jenderal Pendidikan Islam (Dirjen Pendis) Kementerian Agama (Kemenag) Prof. Dr. Muhammad Ali Ramdhani, M.T., Jenderal Kemenag Prof. Dr. H. Nizar, M.Ag., Direktur Perguruan Tinggi dan IPTEK Kementerian PPN/BAPPENAS, Tatang Muttaqin, Ph.D., Kepala Subdirektorat Sarpras dan Kemahasiswaan Ditjen Pendis Kemenag, Ruchman Basori, M.Ag.

Dirjen Pendis Kemenag Prof. Dr. Muhammad Ali Ramdhani, M.T, dalam sambutan pembukaan acara mengatakan bahwa FGD Nasional yang dilaksanakan di Pekalongan ini merupakan acara yang monumental. Dikarenakan inti acara yang bersinggungan dengan perencanaan dan evaluasi, maka acara ini memiliki tingkat urgensitas yang tinggi.

“Sebuah perencanaan pada dasarnya adalah sesuatu hal yang didalam perspektif agama kita diartikan sebagai niat atau nawaitu. Ada ungkapan, jika orang tidak mampu merencanakan dengan baik, maka sesungguhnya kita merencanakan kegagalan”, jelas Prof Ramdhani.

Pasca pembukaan, acara dilanjutkan materi mengenai langkah-langkah strategis penguatan kelembagaan PTKIN. Hadir sebagai narasumber Prof. Dr. H. Nizar Ali, M.Ag. selaku Sekretaris Jenderal Kementerian Agama. Dalam menyampaikan materinya Prof Nizar menekankan untuk melakukan perencaan anggaran yang baik supaya penyerapan anggaran sesuai dengan perencanaan anggaran yang sudah dibuat masing-masing PTKIN. (Humas IAIN Ponorogo)

Berita Lainnya