Rapatkan Barisan Menuju Zona Integritas (ZI)

 

IAIN Ponorogo – Sebagai salah satu Perguruan Tinggi Negeri, IAIN Ponorogo dituntut untuk mencapai Zona Integritas (ZI). Untuk segera mencapai Zona Integrasi ini, Organisasi, Kepegawaian, dan Penyusunan Peraturan (OKPP) IAIN Ponorogo mengadakan acara Finalisasi Evidence Penilaian Mandiri Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas Dari Korupsi (WBK) Dan Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM), Rabu (24/11) di Aula Pascasarjana IAIN Ponorogo.

Acara yang di pimpin oleh Bagus Wira Prasetia, S.Kom.I dan Sofwan Hadi, M.Si.  ini meliputi pengisian Eviden RBZI tahun 2021 seperti manajemen perubahan, penatalaksanaan, penata sistem manajemen SDM, penguatan akuntabilitas kinerja, penguatan pengawassan, dan penguatan kualitas pelayanan publik.

Menurut Kepala Bagian Umum, Muhtadin, S.Ag., M.Pd., dibutuhkan sebuah agen perubahan untuk menuju ke Zona Integritas ini. Beliau juga meminta untuk segera merapatkan barisan dan mempersiapkan diri menuju ZI.

“Zona Integritas atau ZI ini sudah lama dirintis dan yang lain menurut saya di Perguruan Tinggi lain sudah cukup eksis diperbincangkan dan kita mungkin agak sedikit terlambat, maka dengan ini kita harus segera merapatkan barisan, mempersiapkan diri,” jelas Kabag Umum dalam sambutanya.

 

Berita Lainnya