Dosen IAIN Ponorogo Menjadi Guest Lecture di Universitas Sains Malaya

Empat dosen IAIN Ponorogo diundang oleh ISDEV Universitas Sains Malaya untuk menjadi speaker dalam kegiatan guest lecture pada Selasa, 30 Mei 2023. Bertempat di aula ISDEV Global Classroom USM, puluhan mahasiswa magister dan doctoral hadir untuk menyimak pemaparan dari dosen IAIN Ponorogo. Kegiatan guest lecture ini juga disiarkan secara live zoom oleh pihak ISDEV USM.

Adapun pemateri dalam kegiatan guest lecture tersebut adalah:

Prof. Madya Dr. Iza Hanifuddin yang memaparkan materi dengan judul Literasi Fiqh Muamalah tentang Kepelbagaian Jual Beli Ma’dum Berprinsip Akad Mawsuf fi Zimmah pada Amalan Pesanan. Prof. Madya. Dr. Miftahul Huda yang memaparkan materi dengan judul Implementasi Corporate Wakaf Perusahaan di Indonesia. Prof. Madya Dr. Muhammad Thoyyib yang memaparkan materi dengan tema International Standarized Quality Assurance System in Developing World Class University: Multicases Studi at Indonesia Islamic Higher Education. Prof. Madya Dr. Aji Damanhuri yang memaparkan materi dengan tema Inclusive Creative Economy For Empowerement Reog Ponorogo Artist.

Turut serta pula Prof. Dr. Muhammad Syukri Solleh, professor kehormatan ISDEV USM yang memberikan tanggapan dari empat pemaparan dosen IAIN Ponorogo. Dalam sambutan pembukanya, rector IAIN Ponorogo Dr. Hj. Evi Muafiah M.Ag berharap kerjasama akademin maupun non akademik antara IAIN Ponorogo dan ISDEV USM bisa dilanjutkan pada kegiatan-kegiatan lainnya di masa yang akan datang. Kegiatan Guest Lecture ini merupakan salah satu program peningatan kerjasama internasional antara IAIN Ponorogo dengan kampus mitra di luar negeri.

Berita Lainnya