Delegasi IAIN Ponorogo Mengikuti Kegiatan Guest Lecturer dan Student Mobility di Sarawak Malaysia

Internasionalisasi perguruan tinggi menjadi hal yang mutlak dilakukan oleh perguruan tinggi, baik perguruan tinggi negeri maupun swasta. Termasuk di dalamnya IAIN Ponorogo. Oleh sebab itu, pada tanggal 5-10 Mei 2024, dosen dan mahasiswa IAIN Ponorogo mengadakan kegiatan sebagai upaya mewujudkan internasionalisasi ini melalui kegiatan bertajuk guest lecturer dan student mobility di Universiti Malaysia Sarawak (UNIMAS) dan Universiti Teknologi Mara (UiTM).

Kegiatan ini diikuti oleh 9 orang dosen dari Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK) dan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI). Turut hadir pula dalam kegiatan tersebut, rektor IAIN Ponorogo, Prof. Dr. Hj. Evi Muafiah, M.Ag., yang turut memberikan materi pada kuliah umum 5 kampus, yakni bersama IAIN Pontianak, UIN Mataram, UNIMAS dan UiTM. Selain itu kegiatan ini juga didampingi oleh wakil rektor II IAIN Ponorogo, Prof. Dr. H. Agus Purnomo, M.Ag. Sementara itu kegiatan student mobility diikuti oleh 10 mahasiswa dari 10 jurusan, yakni perwakilan dari jurusan PAI, PBA, Tadris Bahasa Inggris, PGMI, HKI, HES, KPI, BPI, IAT dan jurusan Mazawa.

Kegiatan kuliah umum dilaksanakan pada hari Senin, yang dilanjutkan kegiatan seminar internasional pada hari Selasa dan kegiatan pengabdian masyarakat diadakan pada hari Rabu. Kegiatan seminar internasional dilaksanakan di dua kampus, yakni UNIMAS dan UiTM. Sedangkan kegiatan pengabdian kepada masyarakat dilaksanakan di Madrasah Islamiah, Tadika Zasa, desa Binaan Hikmah dan juga kegiatan pengabdian di masjid Bahagian Serian. Melalui dua kegiatan kolaborasi internasional ini menunjukkan kesiapan IAIN Ponorogo untuk alih status menjadi universitas.

Berita Lainnya