Spirit Gerakan Mahasiswa Pembela Bangsa dan Penegak Agama di PBAK 2018 IAIN Ponorogo

602 mahasiswa baru mengikuti PBAK Fakultas Ekonomi dan Bisnis di GOR

IAIN Ponorogo mengadakan PBAK (Pengenalan Budaya Akademik Kampus) pada tanggal 9 – 16 Agustus 2018. Acara diawali dengan pengarahan dari tiap fakultas yakni pada tanggal 9 dan 10 Agustus 2018. Pembukaan PBAK IAIN Ponorogo 2018 sendiri berlangsung pada tanggal 13 Agustus 2018 dan ditutup hari ini, Kamis (16/8) bertempat di Kampus 2 IAIN Ponorogo Jl. Niken Gandini Desa Pintu Kec. Jenangan Kab. Ponorogo.

602 mahasiswa baru mengikuti PBAK Fakultas Ekonomi dan Bisnis di GOR

Acara dibuka dengan sambutan oleh Ketua Panitia H. M. Muhsin, M.H. Beliau menyampaikan bahwa “mahasiswa baru IAIN Ponorogo tahun 2018 berjumlah 2647 dengan rincian mahasiswa Fakultas Syari’ah berjumlah 324, mahasiswa Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan berjulah 1445, Mahasiswa Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah berjumlah 270 mahasiswa, dan Fakultas Ekonomi dan Bisnis berjumlah 602 mahasiswa.” Di akhir acara, beliau berpesan, “ selamat datang dan selamat mengikuti semoga tetap diberikan kesehatan lahir batin dan bisa mengikuti kegiatan sampai selesai.”

Dekan Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Dr. Ahmadi, M.Ag. memberikan sambutan dan pesan kepada para mahasiswa baru IAIN Ponorogo di Graha Watoe Dhakon

Dalam sambutannya, Rektor IAIN Ponorogo, Dr. H. Siti Maryam Yusuf, M.Ag. berkata “terima kasih kepada mahasiswa baru yang telah memilih IAIN Ponorogo. Saudara telah memilih sesuai dengan kapasitas keilmuan yang telah saudara pilih. Semoga saudara tidak salah pilih dan lulus tepat waktu. Semoga saudara melaksanakan studi di IAIN Ponorogo dengan lancar, aman, selamat, bahagia dan sukses. Oleh sebab itu, saya mohon kepada bapak ibu dosen yang telah dikoordinir oleh bapak dekan supaya melaksanakan proses pembelajaran kepada mahasiswa baru dengan sebaik baiknya serta kepada ketua DEMA SEMA, dan UKM harus memberi contoh yang baik kepada adik tingkatnya”.

Selanjutnya acara diisi dengan diskusi dengan narasumber dari badan intelijen negara (BIN) yakni Dr. H. Wawan Heri Purwanto dan Dr. Iswahyudi, M.Ag. dalam diskusinya, beliau menekankan perlunya menjaga radikalisme dalam lingkungan kampus demi terhindar dari jiwa anti pancasila dan terorisme yang sekarang ini sangat marak.

Saat ini sedang berlangsung penutupan PBAK IAIN Ponorogo 2018 di kampus 2 dengan dipimpin oleh Dr. Saifullah, M.Ag selaku Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama. Sedangkan perkuliahan awal semester genap tahun ajaran 2018-2019 akan dimulai pada hari Senin (20/8). Admin

Berita Lainnya