Istighotsah Peringatan Hari Santri 2022

Bertempat di Masjid Darussalikin Kampus II IAIN Ponorogo, Rabu 19 Oktober 2022 diadakan istighotsah. Acara ini sebagai salah satu dari rangkaian acara peringatan Hari Santri 2022 oleh IAIN Ponorogo. Acara dihadiri oleh mahasiswa IAIN Ponorogo. Hadir segenap sivitas akademika IAIN Ponorogo mulai dari Rektor, Wakil Rektor, Dekan, Wakil Dekan, Kabiro, Kepala Bagian, dan sivitas lainnya.

Acara dimulai sejak pagi. Dimulai dengan lantunan sholawatan yang kali ini dibawakan oleh group hadrah dari Fakultas Syariah IAIN Ponorogo. Lantunan sholawat tersebut mengiringi kedatangan para jamaah yang datang ke masjid untuk melaksanakan istighotsah.

Acara dibuka oleh Ketua Panitia Peringatan Hari Santri 2022 IAIN Ponorogo, beliau Bapak Dr. Luthfi Hadi Aminuddin, M.Ag. (Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Ponorogo). Dalam pembukaanya, beliau mnyinggung tentang pentingnya memperingati Hari Santri ini. Beliau menjelaskan mengenai bagaimana Hari Santri menjadi penting untuk diperingati dan telah mendapatkan ketetapan dari pemerintah guna memperingatinya setiap tanggal 22 Oktober.

Bapak Yai Luthfi menjelaskan sejarah bagaimana dahulu peran santri kepada negara ini. Bagaimana sumbangsih para santri ikut berjuang mempertahankan kemerdekaan Indonesia. Sehingga tercetuslah pada tanggal 22 Oktober, Resolusi Jihad yang dikumandangkan oleh  KH Hasyim Asyari . dimana isinya adalah para santri untuk ikut berjuang untuk kemerdekaan Indonesia.

Acara dilanjutkan dengan sambutan dari Rektor IAIN Ponorogo, Ibu Dr. Hj. Evi Muafiah, M.Ag. dalam sambutanya beliau mengungkapkan rasa syukur karena acara seperti ini bisa kembali lagi terselenggara setelah dua tahun vakum karena adanya covid-19. Beliau mengajak kepada sivitas akademika IAIN Ponorogo mulai dari tendik dan mahasiswa guna memaknai Hari Santri ini dengan baik dan memposisikan diri sebagai santri.

Acara kemudian dilanjutkan dengan istgotsah, yang pada kesempatan ini dipimpin oleh beliau Dekan Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Dr. H. Moh. Munir Lc., M.Ag. Yai Munir memimpin acara istighotsah dan diikuti dengan khusuk oleh para jamaah. Kemudian dilanjutkan doa yang dipimpin oleh Bapak Dr. Ahmad Munir, M.Ag. (Dekan Fakultas Ushuluddin, Adab, dan Dakwah), Bapak Dr. Saifullah, M.Ag. (Kepala UPT (Mudir) Ma’had Al Jami’ah IAIN Ponorogo), Drs. H.M. Muhsin, M.H. (Kepala SPI IAIN Ponorogo).

Acara kemudian ditutup dengan pembacaan Mahalul Qiyam bersama. Diiringi oleh group hadrah Fakultas Syariah IAIN Ponorogo. Pelantunan Mahalul Qiyam ini juga sebagai bentuk rasa cinta kepada Nabi Muhammad SAW, yang pada bulan ini juga merupakan bulan Maulid Nabi Muhammad SAW.

Berita Lainnya