Selamat Datang di Gorontalo. Jiwa Pramuka harus ditanamkan.

Gorontalo, 21/5/2023. Bertajuk Welcome Dinner, acara mempertemukan Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama RI, Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka dan Pimpinan Perguruan Tinggi Keagamaan se-Indonesia. Acara berlangsung di Rumah Dinas Gubernur Gorontalo. Acara ini masih dalam rangkaian acara PWN PTK XVI 2023.

Seperti diketahui sebelumnya, Perkemahan Wirakarya Nasional Perguruan Tinggi Keagamaan tahun ini berlangsung di Bumi Perkemahan IAIN Sultan Amai Gorontalo pekan ini.

Nampak hadir dalam acara tersebut adalah Direktur Jenderal Pendidikan Islam (Dirjen Pendis) Kementrian Agama RI, Prof. Dr. H. Muhammad Ali Ramdhani, S.TP, MT., Direktur Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam  Prof. Dr. Ahmad Zainul Hamdi, M. Ag., Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Komjen Pol (Purn) Drs. Budi Waseso, dan segenap Pimpinan Perguruan Tinggi Keagamaan Se-Indonesia.

Turut hadir dalam acara ini adalah segenap Pimpinan IAIN Ponorogo, mulai dari Rektor Dr. Hj. Evi Muafiah, M.Ag, Wakil Rektor I Dr. Mukhibat, M.Ag., Wakil Rektor II Dr. H. Agus Purnomo, M.Ag., dan Wakil Rektor III Dr. Miftahul Huda, M.Ag., Kepala Biro AUAK Dr. H. Samsi, M.M., dan Kepala Bagian Umum dan Layanan Akademik H. Didiek Noeryono Basar, SE.,MM., MH.

Dalam sambutanya di depan para Pimpinan Perguruan Tinggi Keagamaan, Dirjen Pendis Kementrian Agama RI, Prof. Dr. H. Muhammad Ali Ramdhani, S.TP, MT atau yang biasa disapa Prof. Dhani mengingatkan agar kita semua harus menjiwai dari semangat Pramuka.

Salah satu pesan yang beliau sampaikann adalah untuk menanmkan jiwa Pramuka dalam kehidupan, yaitu dengan ‘mengajak tidak mengejek, membina tidak menghina’. Pesan ini bermaksud untuk memberi suri tauladan yang baik dengan sikap yang baik. Yaitu dengan tidak merendahkan yang lain.

Acara berlangsung hangat. Para Pimpinan Perguran Tinggi Keagamaan yang hadir nampak menikmati welcome dinner malam ini. Sebuah salam hangat dari bumi Gorontalo yang indah.

Berita Lainnya