Berbekal Restu Bupati dan Rektor, Mahasiswa IAIN Ponorogo Bergabung dalam KKN Moderasi Beragama 2023 di Tana Toraja Sulawesi Selatan

Berbekal restu dari Bupati Kabupaten Ponorogo dan Rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ponorogo, dua mahasiswa resmi diberangkatkan untuk mengikuti program KKN Nusantara Moderasi Beragama. Dua mahasiswa tersebut bernama  Dibyo Priyo H jurusan Tadris IPS (FTIK) dan Basyirotus Safitri jurusan HKI (FASYA) .

Kementerian Agama Republik Indonesia telah resmi merealisasikan kegiatan Kemahasiswaan KKN Nusantara Moderasi Beragama pada tahun ini. KKN Nusantara Moderasi Beragama Tahun dilaksanakan di Kabupaten Tana Toraja yang secara kepanitiaan di limpahkan kepada IAIN Parepare. Tepat pada tanggal 11 Juli 2023, seluruh peserta yang berjumlah 320 Mahasiswa dari 52 kampus PTKIN dan PTKN di bawah naungan Kementerian Agama berangkat menuju Kota Parepare.

Tepat pada tanggal 12 seluruh mahasiswa berkumpul di auditorium IAIN Parepare untuk mengikuti Ceremony pembukaan dan pembekalan. Turut hadir pada pembukaan tersebut Kepala Subdikrektorat Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Kemenag RI, Ketua Bawaslu Sulawesi Selatan, Kepala Biro Kesejahteraan Masyarakat Sulawesi Selatan, Rektor IAIN Parepare dan seluruh Ketua LP2M PTKIN/PTKN se -Indonesia.

Adapun acara inti pembukaan KKN Nusantara Moderasi Beragama 2023 di tandai dengan berbagai sambutan beberapa pihak dan penyerahan secara simbolis almamater KKN Nusantara kepada peserta.

Inisiatif diadakannya KKN Nusantara Moderasi Beragama 2023 adalah merespon kemajemukan budaya, tradisi dan agama masyarakat terkhusus Tana Toraja supaya tetap terjaga cara pandang yang moderat sehingga munculnya toleransi antar sesama.

Berita Lainnya